for you beya


i don't care about your past, all i want to know is if there's a place for me in your future"
bukan manusia kalo tidak mempunyai mimpi.. ya saya manusia! saya punya mimpi-mimpi untuk hidup saya, walaupun terkadang mimpi saya kadang berlebihan atau terlihat tidak mungkin untuk menjadi nyata. tetapi semua terlihat seperti mungkin ketika kita membangunnya..so bermimpilah selagi itu membuat kita merasa bahagia walapun hanya pada saat membayangkannya saja, setidaknya untuk menjadi motivasi untuk lebih semangat mewujudkannya.. tapi saya sendiri kadang suka takut bermpimi terlalu indah, saya seimbangkan hati dan pikiran saya, harapan dan peluang, kemauan dan jalannya agar ketika saya tidak bisa mengabulkannya, setidaknya saya sudah siap untuk kemungkinan terburuk. realistis! satu pelajaran yang saya dapatkan entah kapan waktunya, tapi itu sudah tertanam dalam diri saya..
Saya telah banyak belajar, dari apa yang saya lihat, dari apa yang saya dengar dan terutama dari apa yang saya alami. Dan pada dasarnya arti "bahagia" itu abstrak dan tidak pasti. Saya melihat orang-orang yang mungkin menurut mereka bahagia, tapi menurut saya tidak, dan mungkin apa yang menurut saya bahagia, tidak sama sekali menurut mereka. Kadar bahagia seseorang ditentukan oleh seberapa besar tingkat bersyukur mereka atas apa yang mereka dapatkan sampai pada hari ini, dan seperti yang saya bilang bahagia itu tidak pasti adalah ketika seseorang yang merasa hidupnya bahagia dan pada suatu waktu apa yang biasa mereka dapatkan tiba-tiba kurang , hanya kurang. tapi mereka langsung berkata "saya ingin hidup bahagia" . mereka hanya melihat apa yang tidak mereka dapatkan atas apa yang mereka harapkan, bukan apa yang sudah mereka dapatkan.
    karena kebahagiaan adalah hak seluruh manusia, tinggal kita tentukan apa yang membuat kita bahagia. dari hati.